NusamandiriNews, Depok – Himpunan Mahasiswa Bisnis Digital (Himabig) Universitas Nusa Mandiri (UNM) kembali menunjukkan semangat kolaborasi dan inovasi melalui kegiatan Creative Business and Talent (CREABEST) 2025, yang digelar pada Rabu (12/11) di Aula Universitas Nusa Mandiri Kampus Margonda, Depok.
Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan Kampus Digital Bisnis, acara ini menjadi wadah bagi mahasiswa untuk menampilkan karya kreatif dan berinteraksi langsung dengan pelajar dalam pengenalan dunia bisnis digital yang semakin berkembang pesat.
Baca juga: CREABEST 2025 Bukti UNM Serius Siapkan Generasi Digital Tangguh
CREABEST 2025
Pada hari kedua pelaksanaan, CREABEST 2025 dihadiri oleh peserta dari SMK Purnama 1 dan SMK Raflesia. Melalui pameran dan workshop interaktif, Himabig berupaya memperkenalkan beragam karya inovatif mahasiswa sekaligus memberikan pengalaman langsung kepada pelajar untuk memahami penerapan teknologi digital dalam dunia bisnis modern.
Kaprodi Bisnis Digital Universitas Nusa Mandiri, Lia Mazia, menuturkan bahwa kegiatan seperti CREABEST menjadi ruang inspiratif bagi mahasiswa dan pelajar untuk saling belajar dan berkreasi.
“Kami ingin mahasiswa dan peserta merasakan langsung bagaimana teknologi dapat menjadi alat untuk menciptakan nilai dan inovasi. Ajang ini mempertemukan ide-ide segar dari mahasiswa dengan rasa ingin tahu tinggi dari para pelajar,” ujarnya dalam rilis yang diterima, pada Rabu (12/11).
Sementara itu, dosen pembina Himabig, Widi Astuti, menambahkan bahwa kegiatan ini juga menjadi sarana pengembangan soft skill mahasiswa, terutama dalam bidang komunikasi dan presentasi digital.
“Melalui kegiatan seperti ini, mahasiswa belajar menyampaikan ide dan produk digital secara profesional. Ini bukan sekadar memamerkan karya, tetapi juga melatih kemampuan menjelaskan konsep digital kepada masyarakat luas,” jelasnya.
Kegiatan workshop yang digelar Himabig pun disambut antusias oleh para peserta. Salah satu siswa dari SMK Raflesia mengungkapkan kegembiraannya bisa ikut serta dalam acara tersebut.
“Acaranya seru dan banyak ilmu baru. Kami belajar langsung tentang cara kerja teknologi digital, mulai dari pembuatan konten hingga strategi promosi online. Jadi makin paham kalau dunia digital itu luas dan menarik,” tuturnya.
Ia juga menambahkan kesan positif terhadap lingkungan kampus Universitas Nusa Mandiri.
“Kampusnya nyaman dan fasilitasnya keren. Aku paling tertarik sama jurusan Bisnis Digital karena bisa belajar tentang promosi digital dan desain konten,” tambahnya dengan semangat.
Ketua Himabig, Rangga Hala, menegaskan bahwa partisipasi Himabig di ajang CREABEST 2025 merupakan bentuk nyata kontribusi mahasiswa Bisnis Digital dalam memperluas literasi digital di kalangan pelajar.
Baca juga: UNM Tanamkan Skill AI dan Jaringan Lewat CREABEST 2025
“Kami ingin menunjukkan bahwa mahasiswa juga bisa berperan aktif dalam mengedukasi generasi muda tentang pentingnya teknologi digital. Semoga kegiatan ini bisa menginspirasi pelajar untuk terus berinovasi dan percaya diri menghadapi era digital,” ungkapnya.
Sebagai Kampus Digital Bisnis, Universitas Nusa Mandiri terus berkomitmen mencetak generasi muda yang kompeten dan siap bersaing di era industri 5.0. Melalui program unggulan Internship Experience Program (IEP) 3+1, mahasiswa mendapatkan pengalaman belajar yang terintegrasi antara teori akademik selama tiga tahun dan praktik kerja industri selama satu tahun penuh.
“Dengan semangat kolaborasi dan kreativitas, Himabig Universitas Nusa Mandiri membuktikan perannya dalam mendukung pengembangan talenta muda di bidang bisnis dan teknologi digital. Melalui kegiatan seperti CREABEST 2025, semangat untuk menciptakan generasi inovatif dan berdaya saing terus tumbuh di lingkungan kampus dan sekolah,” tutupnya.












