UNM Serahkan SK Ormawa BEM dan HIMABIG

Penyerahan SK Ormawa UNM
Penyerahan SK Ormawa UNM

Jakarta, NusamandiriNews–Universitas Nusa Mandiri (UNM) telah melakukan acara prosesi penyerahan SK (Surat Keputusan) Ormawa (Organisasi Mahasiswa) Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) dan Himpunan Mahasiswa Bisnis Digital (HIMABIG).

Kegiatan ini dilaksanakan dengan konsep hybrid yakni luring di gedung rektorat kampus Tower Jatiwaringin Nusa Mandiri. Sedangkan, peserta  daring melalui zoom diikuti oleh pengurus ormawa BEM dan HIMABIG. Kegiatan ini dihadiri oleh wakil rektor II bidang non akademik, turut mengundang juga dekan dan ketua program studi (kaprodi) serta bapak/ibu dosen yang mengampu dan berkaitan dengan prodi Bisnis Digital.

Baca juga: Christina, Mahasiswi UNM Aktif Sebagai Pelatih Paskibraka Kota Bekasi

Penyerahan SK BEM dan HIMABIG

Penetapan Ormawa BEM dan HIMABIG Universitas Nusa Mandiri (UNM) telah sahkan sejak 28 februari 2022 lalu, namun untuk penyerahan SK Rektor UNM tentang Penetapan Ormawa sendiri baru dapat di laksanakan Selasa (31/5) lalu, dikarenakan adanya beberapa pertimbangan yang harus dikaji sebelum diputuskan.

Namun hal itu tidak menjadi problematikan besar, mengingat poin inti dari rangkaian kegiatan ini telah tercapai, yaitu terbentuk dan disahkannya ormawa BEM dan HIMABIG di Universitas Nusa Mandiri (UNM), sehingga pengurus dapat menjalankan roda organisasi sebagaimana mestinya.

“Mahasiswa yang tergabung kedalam organisasi memiliki peluang yang bagus untuk memperoleh pengalaman serta relasi, dikarenakan berorganisasi di kampus tidak hanya akademik yang akan dipelajari namun cara berinteraksi dan berelasi pun akan didapat melalui keaktifannya di organisasi,” ujar Arif Hidayat dalam rilis yang diterima, Senin (6/6).

Baca juga: Ormawa Universitas Nusa Mandiri Terus Mengukir Prestasi

Ormawa akan banyak berkegiatan, katanya menjelaskan, kemanapun mereka pergi membawa nama kampus, baik buruknya apa yang diperbuat, kampus itu sendiri yang akan disorot, sehingga perlunya pembinaan dan pengarahan pada mereka agar tetap berada pada koridor yang benar sejalan dengan apa yang menjadi tujuan dan cita-cita Universitas Nusa Mandiri (UNM).

“Kegiatan ini merupakan kegiatan pertama penyerahan SK Ormawa, masih banyak Ormawa di Universitas Nusa Mandiri (UNM) yang akan segera dibentuk dan disahkan, sehingga hal ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa/i yang sedang mempersiapkan pembentukan Ormawa di UNM,” tutupnya. (UMF)