JAKARTA, NusamandiriNews—Campus Update 2023 kembali hadir dalam agenda Pekan Pendidikan Tinggi Jakarta. Event ini terselenggara berkat kerjasama Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDikti) Wilayah 3 Jakarta dan Dinas Pendidikan Tinggi DKI Jakarta. Jakarta Campus Update 2023 ini digelar di Istora Senayan, Jakarta pada 8 hingga 10 Februari 2023.
Achmad Rifai selaku kepala marketing dan komunikasi (markom) Universitas Nusa Mandiri (UNM) mengatakan bahwa Kampus Digital Bisnis UNM hadir dalam kegiatan Campus Update 2023 ini untuk mengakomodir kebutuhan informasi calon mahasiswa dalam memilih program studi (prodi) dan kampus tempat kuliah.
Baca juga: Kampus Digital Bisnis UNM Adakan Program Pembinaan Bisnis Mahasiswa 2023
Kampus Digital Bisnis UNM Beri Informasi Kuliah
“Di event Campus Update 2023 ini, merupakan kesempatan Kampus Digital Bisnis UNM untuk membagikan informasi kuliah pada ribuan pelajar kelas III SMA dan SMK sederajat agar paham dan yakin dengan pilihan kampus yang akan dipilihnya demi menghantarkan mereka pada masa depan yang cerah,” terangnya dalam keterangan rilis, Rabu (8/2).
Pada kegiatan ini, ungkap Rifai jadi kesempatan siswa/i sekolah untuk mengupdate informasi tempat kuliah dan pilihan prodi yang akan ditujunya, sesuai dengan minat dan bakat yang dimiliki.
Baca juga: Kampus Digital Bisnis UNM, Launching Nusa Mandiri Festival 2023
“Lewat Campus Update 2023 ini, jadi kesempatan yang baik untuk menjangkau calon mahasiswa di seluruh nusantara. Tak lupa stand Kampus Digital Bisnis UNM juga menawarkan berbagai games yang menarik dan informasi beasiswa yang dapat diperoleh oleh calon mahasiswa hingga 25% saat mendaftar. Saat mendaftar calon mahasiswa dapat melalui website https://daftar.nusamandiri.ac.id/daftar atau melalui aplikasi android MyNusa PMB,” tutupnya. (UMF)
Leave a Reply