Menu

Mode Gelap
Universitas Nusa Mandiri Raih Klasterisasi Utama: Pengakuan atas Kinerja Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UNM Beri Penghargaan Inovasi Pada Mahasiswa dan Alumni Berprestasi UNM Terima Penghargaan Apresiasi Penggabungan Perguruan Tinggi Tahun 2021 Manfaat Teknologi Untuk Ketahui Kepribadian dan Kecerdasan Pada Anak Sarah, Mahasiswa UNM yang Aktif Kuliah Sambil Berbisnis UNM Gelar Pembekalan Internal Program Kampus Mengajar Angkatan 3 Tahun 2022

Berita

Nusa Mandiri “Build Your Own Digital Startup”

badge-check

Pagi ini, Selasa tanggal 14 Juli 2020 STMIK Nusa Mandiri Program Studi Teknik
Informatika kembali menyelengarakan Seminar Teknologi Informasi. Karena terkendala denga
masih adanya pandemi Covid-19, maka webinar kemahasiswaan kali ini tayangkan secara online
(Webinar). Pada kesempatan kali ini, tema webinar yang diusung yaitu Webinar CONNECT
(Collaboration Networking Through Emerging Communication Technology) dengan judul
“Build Your Own Digital Startup".

Peserta webinar kali ini mencapai 340 orang yang terdiri dari mahasiswa dan juga
masyarakat umum. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai salah satu sarana memberikan wawasan
pengetahuan tentang bagaimana membangun startup, mulai dari mencari ide, passion,
permasalahan sampai dengan menjaring investor agar startup yang akan di bangun dapat
berkembang dengan baik dan bermanfaat bagi masyarakat luas. Pembicara pada webinar kali ini
adalah Rifky Ardiansyah (Founder dan CEO Live Technology) dan Siti Nurlela (Kepala Nusa
Mandiri Startup Center). Webinar ini dimulai tepat pada pukul 10.00 wib yang di awali
pembukaan oleh Sidik selaku moderator webinar yang dilanjutkan dengan mendengarkan lagu
kebangsaan Indonesia Raya bagi seluruh peserta webinar.

Rifky Ardiansyah sebagai pembicara pertama menjelaskan bahwa, startup merupakan
bisnis awal yg butuh pendanaan dari dana pribadi maupun mendapat dukungan dari investor.
Startup butuh ide yg dpt diawali dari masalah yang pernah ditemui dalam kehidupan sehari-hari
seseorang. Karena ide bisa datang dari logika dan analisa yang didukung oleh kreatifitas dan
imaginasi. Ketika ide yang datang kemudian direspon dengan baik, kemudian landasi dengan
adanya Passion (minat/kesukaan) dan akhirnya passion tadi dapat mengarahkan kita ke karir
yang di impikan.

Sesi berikutnya dibawakan oleh Siti Nurlela yang menjelaskan tentang membangun
startup sebenarnya hal yang mudah dan dapat diambil dari masalah kita yang menjadi masalah
bagi orang lain. Misalnya ojek online, loudry online dan lain-lain. Kemudian Siti Nurlela juga
menyampaikan bahwa dalam membangun startup perlu ada tim yang solid, untuk itu harus
dipilih orang-orang yang saling melengkapi.

Dengan adanya webinar kali ini diharapkan dapat bermanfaat untuk masyarakat umum
khususwa kepada mahasiswa/i STMIK Nusa Mandiri secara bijaksana dalam menyikapi
perkembangan Teknologi Informasi dalam bidang startup, perkembangan bahasa pemrograman,
bergaul di media sosial dan lain-lain, sehingga bermanfaat positif bagi diri sendiri dan seluruh
sivitas akademika di lingkungan STMIK Nusa Mandiri. -sidik-

Facebook Comments Box

Baca Lainnya

Mahasiswa UNM Siap Jadi Inovator Muda: Magang BRIN dan Program 3+1 Jadi Langkah Nyata

4 Juli 2025 - 14:31 WIB

Mahasiswa UNM Siap Jadi Inovator Muda

Mahasiswi UNM Raih Medali Internasional Lewat Inovasi AI untuk Pertanian

4 Juli 2025 - 14:00 WIB

Inovasi AI untuk Pertanian

UNM Fasilitasi Mahasiswa dan Alumni Siap Kerja Lewat Campus Hiring Bersama PT Catur Sentosa Adiprana Tbk

3 Juli 2025 - 08:42 WIB

UNM Fasilitasi Mahasiswa dan Alumni Siap Kerja Lewat Campus Hiring

UNM Siap Gelar Workshop Digital Bisnis untuk Calon Mahasiswa, Bangun Semangat Wirausaha Sejak Dini

3 Juli 2025 - 08:24 WIB

Dalam rangka menyambut tahun ajaran baru sekaligus membangun semangat kewirausahaan digital di kalangan generasi muda, Nusa Mandiri Startup Center

Magister Ilmu Komputer UNM Siapkan Talenta Digital Unggul Hadapi Era Industri 5.0

2 Juli 2025 - 15:21 WIB

Magister Ilmu Komputer UNM Siapkan Talenta Digital Unggul
Sedang Tren di Berita