Jakarta, NusamandiriNews–Program studi (prodi) Bisnis Digital bentuk himpunan mahasiswa. Kegiatan pembentukan himpunan ini berlangsung secara daring pada Kamis (24/2) pukul 10.00-12.00 WIB dan dipandu oleh Kak Rangga juga Kak Taopik. Pada kegiatan ini juga langsung diadakan voting kandidat ketua himpunan mahasiswa prodi Bisnis Digital.
Sebelum pemilihan ketua himpunan, masing-masing kandidat turut menyampaikan visi, misi dan tujuan mereka ketika menjadi ketua himpunan mahasiswa. Pada kegiatan ini dilakukan vote bersama-sama menggunakan menimeter untuk mengetahui siapa yang akan menjadi ketua Himpunan Mahasiswa Prodi Binsis Digital.
Baca juga: Prodi Bisnis Digital Dukung Keilmuan di Era Milenial
Prodi Bisnis Digital Bentuk Himpunan Mahasiswa
Lia Mazia selaku ketua prodi (kaprodi) Bisnis Digital Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Nusa Mandiri (UNM) mengatakan tujuan dari kegiatan ini ingin membuat wadah perkumpulan mahasiswa yang bertujuan ikut serta membantu mewujudkan ketrampilan, kreativitas mahasiswa.
“Dengan ikut berorganisasi mahasiswa mampu dengan mandiri menuangkan hobi, bakat dan minat pada masing-masing divisi yang akan dibentuk serta untuk mendukung segala bentuk aturan dan kebijakan kampus Universitas Nusa Mandiri (UNM),” katanya pada media, Jumat (25/2).
Baca juga: Jurusan Bisnis Digital Mempersiapkan SDM yang Berkualitas
Ia pun berharap dengan dibentuknya himpunan mahasiswa ini akan semakin meningkatkan keaktifan mahasiswa prodi Bisnis Digital dalam lingkungan kampus Universitas Nusa Mandiri (UNM).
“Harapnya setelah dibentuknya himpunan mahasiswa ini akan dapat membuat prodi Bisnis Digital turut aktif dalam segala bentuk kegiatan bersama mahasiswa,” tutupnya. (UMF)
Leave a Reply