Jakarta, NusamandiriNews–Dosen Universitas Nusa Mandiri (UNM) memberikan sosialisasi tentang pengenalan pemanfaatan media Instagram untuk strategi branding kepada Yayasan sigma foundation. Kegiatan ini di pandu oleh Kak Faruq sebagai moderator dan Siti Masturoh sebagai narasumber.
Acara dihadiri oleh pengurus Yayasan Sigma Foundation, Rohmad, Windy serta anak-anak dari Yayasan Sigma Foundation juga mahasiswa UNM yang ikut bergabung. Kegiatan yang merupakan bentuk tri dharma perguruan tinggi ini dilakukan secara hybrid via zoom dan offline di Yayasan Sigma Foundation pada Minggu (3/4) pukul 08.00 – 12. 00 WIB
Baca juga: Penyuluhan Aplikasi PeduliLindungi Untuk Menunjang Kegiatan Sosial Kemasyarakatan
Pemanfaatan Media Instagram
Siti Masturoh menjelaskan tentang Instagram merupakan sebuah aplikasi sosial yang populer dalam kalangan pengguna telefon pintar (Smartphone).
“Dan strategi branding adalah metode untuk mengungkapkan identitas brand agar lebih dikenal dan bahkan lekat di pikiran konsumen,” terangnya saat menyampaikan materi.
Ini termasuk beberapa aspek seperti nama brand, bentuk dan warna logo, tagline, ikon, brand ambassador, dan suara/lagu brand.
“Semua aspek tersebut harus dipikirkan dengan matang sebagai bentuk usaha agar brand kamu dapat berevolusi dan tumbuh dengan cara yang menguntungkan bisnis dalam jangka panjang,” ujarnya.
Selain itu, Siti juga menjelaskan mengenai contoh strategi branding, tujuan dan manfaat serta strategi branding di Instagram.
“Strategi branding di Instagram bisa dilakukan dengan mengikuti langkah-langkah ini seperti : ciptakan konten berkualitas, jaga konsistensi brand, cari tahu waktu terbaik untuk posting, buat panduan gaya Instagram, pilih objek yang ingin anda tampilkan,” paparnya.
Baca juga: Dosen UNM Beri Pelatihan Komputer Pada Remaja Masjid
Sementara itu, Rohmad mengucapkan terima kasih kepada UNM, dosen-dosen serta mahasiswa UNM yang telah memberikan ilmu pengetahuan pada anak-anak Yayasan Sigma Foundation mengenai pengenalan pemanfaatan media Instagram untuk strategi branding.
“Dengan mengikuti kegiatan ini dirinya dan anak-anak Yayasan Sigma Foundation merasa semakin paham mengenai cara strategi branding pada media sosial Instagram, apalagi dengan penyampaian materi oleh narasumber yang sangat jelas membuat dirinya dan anak-anak merasa paham akan materi yang disampaikan,” tutupnya. (UMF)
Leave a Reply