Menu

Mode Gelap
Universitas Nusa Mandiri Raih Klasterisasi Utama: Pengakuan atas Kinerja Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UNM Beri Penghargaan Inovasi Pada Mahasiswa dan Alumni Berprestasi UNM Terima Penghargaan Apresiasi Penggabungan Perguruan Tinggi Tahun 2021 Manfaat Teknologi Untuk Ketahui Kepribadian dan Kecerdasan Pada Anak Sarah, Mahasiswa UNM yang Aktif Kuliah Sambil Berbisnis UNM Gelar Pembekalan Internal Program Kampus Mengajar Angkatan 3 Tahun 2022

Pengabdian Masyarakat

Dosen UNM Beri Pelatihan Google Form Pada MADARIS Jakarta Islamic Center

badge-check


					Dosen UNM Beri Pelatihan Perbesar

Dosen UNM Beri Pelatihan

JAKARTA, NusamandiriNews–Dosen Universitas Nusa Mandiri (UNM) beri pelatihan google form pada MADARIS Jakarta Islamic Center. Pelatihan ini sukses digelar pada Sabtu (15/10), pukul 13.00-16.00 WIB di UNM kampus Damai, Jl Damai No 8 Warung Jati Barat, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

Pemanfaatan google form untuk mengumpulkan informasi dan data secara efektif dan efisien menjadi solusi yang tepat untuk remaja masjid. Maka, dosen UNM tergerak untuk memberi pelatihan google form untuk pendaftaran anggota dan kegiatan di organisasi.

Baca juga: Bantu Pemuda dan Remaja Masjid Kelola Data, Dosen Kampus Digital Bisnis UNM Sukses Gelar Pelatihan

Dosen UNM Beri Pelatihan Google Form

Kelompok dosen UNM, dengan ketua Daniati Uki Eka Saputri dan Risca Lusiana Pratiwi sebagai tutor pelatihan didampingi anggota tim lain yakni Siti Masturoh dan Faruq Aziz sukses menggelar pelatihan. Kegiatan ini juga melibatkan mahasiswa yang  terdiri dari Tazkia Aulia, Sentia Pera Insani, Arka Alif Putra Purwanto, Arya Shafutra, dan Syifa Azizah Munawaroh.

Daniati Uki Eka Saputri selaku ketua pelaksana kegiatan mengatakan melalui pelatihan ini, dosen UNM tergerak untuk membantu anggota dan pengurus MADARIS untuk mengefisienkan proses pendaftaran anggota.

“Sebagai bentuk tanggungjawab kami di perguruan tinggi, dosen UNM Kampus Digital Bisnis berupaya untuk berperan aktif dalam kegiatan pengabdian masyarakat dengan memberi sumbahsih berupa ilmu pengetahuan yang dibutuhkan mitra,” katanya dalam rilis yang diterima, Senin (17/10).

Ia pun menyampaikan bahwa saat ini masih belum maksimal jumlah anggota dari organisasi yang dikelola oleh mitra. Sehingga diperlukan sarana untuk mengefisienkan proses pendaftaran anggota.

Baca juga: Pengabdian Masyarakat Dosen UNM Dapat Dukungan Lurah Ragunan

“Selain itu, juga ditemukan data keanggotaan yang tercecer, data donatur, data anak Asuh, termasuk data keuangan yang dalam pelaksanaannya kurang tertata dan tersimpan dengan rapi bahkan tidak terdokumentasi dengan baik,” ujarnya.

Sehingga, diharapkan adanya kegiatan ini dapat membantu anggota dan pengurus MADARIS dalam memperbaiki pengelolaan datanya.

“Semoga pelatihan ini bermanfaat dan berguna bagi peserta dan menambah wawasan pengetahuan peserta,” tutupnya. (UMF)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

UNM Latih Pemuda Masjid Kuasai ChatGPT dan Suno untuk Dakwah Digital di Era AI

4 November 2025 - 11:58 WIB

UNM Latih Pemuda Masjid Kuasai ChatGPT

Universitas Nusa Mandiri Latih Remaja Masjid Kuasai Text Mining dan Copywriting untuk Dakwah Digital

4 November 2025 - 11:45 WIB

UNM Latih Remaja Masjid Kuasai Text Mining dan Copywriting

Civitas Universitas Nusa Mandiri Latih Pengurus Madaris JIC Kelola Data Organisasi Secara Digital dengan ClickUp

4 November 2025 - 11:33 WIB

Civitas Universitas Nusa Mandiri Latih Pengurus Madaris JIC

FTI Universitas Nusa Mandiri Dorong JPRMI Go Digital Lewat Pelatihan Smart Management

4 November 2025 - 09:39 WIB

FTI Universitas Nusa Mandiri Dorong JPRMI Go Digital

UNM Gelar Pelatihan Analisis Opini Publik, Cetak Generasi Kritis di Era Informasi Digital

3 November 2025 - 14:14 WIB

UNM Gelar Pelatihan Analisis Opini Publik
Sedang Tren di Berita