Nusa Mandiri Kreasi 2023 Ajang Kompetisi Olahraga Untuk Cari Bibit Unggul Atlet Baru

Nusa Mandiri Kreasi 2023
Nusa Mandiri Kreasi 2023

JAKARTA, NusamandiriNews – Nusa Mandiri Kreasi (Kompetisi Kreativitas Siswa Indonesia) 2023 telah resmi dimulai di Nusa Mandiri Sport Arena, UNM Kampus Jatiwaringin, Jakarta Timur. Acara ini akan berlangsung mulai Selasa hingga Jumat, 22-25 Agustus 2023 dengan menggelar dua cabang olahraga utama, yaitu Volleyball Competition dan Futsal Competition. Pertandingan Volleyball Competition diadakan pada 22-23 Agustus 2023, sementara Futsal Competition akan berlangsung pada 24-25 Agustus 2023.

Acara pembukaan Nusa Mandiri Kreasi 2023 dihadiri oleh para tokoh penting, termasuk Ketua Pelaksana Nusa Mandiri Kreasi 2023 Achmad Rifai, Wakil Rektor II Bidang Non Akademik Universitas Nusa Mandiri Arif Hidayat, Kepala Suku Dinas Pemuda dan Olahraga Jakarta Timur Suyoto, serta beberapa tokoh lainnya seperti Roekmono selaku Sekretaris Umum Pengkot PBVSI Jakarta Timur dan Yapi Mashoben dari Ketua Askot PSSI Jakarta Timur.

Baca juga: Inilah Daftar Nominasi Finalis Nusa Mandiri Kreasi 2023 yang Lolos Pada Priliminary Competition

Nusa Mandiri Kreasi 2023

Berbagai sekolah dari seluruh penjuru Jakarta Timur dan sekitarnya telah berpartisipasi dalam kompetisi ini, termasuk di antaranya SMK Taman Siswa 2, SMA 28 Oktober 1928, MAN 1 Kab. Sukabumi, SMAN 13 Kab. Tangerang, SMK Sint Joseph, SMK Budaya Jakarta Timur, SMA Pusaka 1 Jakarta, SMKN 5 Bekasi, SMA Arif Rahman Hakim, SMA Muhammadiyah 12, SMKN 2 Kab. Tangerang, SMK Pusaka 1 Jakarta, SMAN 1 Gunung Putri, SMAN 8 Kota Bekasi, SMK Budi Mulia Utama, dan SMA Al Nur Cibinong pada kategori Volleyball Competition.

Sedangkan untuk kategori Futsal Competition, diikuti oleh tim-tim dari SMK Multimedia Nusantara, SMK Al Muhajirin Depok, SMA Muhammadiyah 25 Jakarta, SMAN 2 Babelan, SMAN 32 Jakarta, MA Saadaturain, SMK Corpatarin Jakarta, SMK Tri Sukses, SMK Fornus, SMA Kasih Depok, SMK Bina Mandiri, SMK Dastamaco Bekasi, SMK Muhammadiyah 1 Depok, SMKN 65 Jakarta, SMK Islam Assafiiyah, SMAN 7 Tangerang Selatan, SMK Bhakti Persada, SMA IT Asysyukriyyah, SMK Pusaka 1 Jakarta, SMA Muhammadiyah 4 Depok, SMK Perintis 1 Depok, SMK Budaya Jakarta Timur, SMA Bina Insan Mandiri, SMA Pelita Depok, dan SMKN 7 Jakarta.

Ketua Pelaksana Nusa Mandiri Kreasi 2023, Achmad Rifai, menyampaikan bahwa Nusa Mandiri Kreasi 2023 merupakan tahun kedua penyelenggaraan acara ini. Pada tahun sebelumnya, perlombaan dilaksanakan secara daring akibat situasi pandemi COVID-19.

“Namun, tahun ini, dengan tidak adanya status pandemi di Indonesia, pihak penyelenggara memutuskan untuk membuka Sport Competition Nusa Mandiri Kreasi 2023 dengan fokus pada dua kategori utama, yaitu Volleyball dan Futsal. Ini juga merupakan bagian dari perayaan HUT ke-22 Nusa Mandiri,” tuturnya.

Baca juga: Rektor UNM: Ajang Kompetisi Bergengsi ‘KREASI’ Penuh Inspirasi dan Inovasi Untuk Siap Hadapi Tantangan

Rifai berharap bahwa Nusa Mandiri Kreasi 2023 dapat menjadi acara tahunan yang menjadi ajang untuk menemukan bakat-bakat atlet muda yang unggul untuk Jakarta Timur, DKI Jakarta Timur, dan Indonesia pada umumnya. Ia juga mengimbau kepada seluruh peserta untuk menjunjung tinggi semangat sportivitas dan fairplay dalam kompetisi ini.

“Sebagai bentuk apresiasi kepada para pemenang, Nusa Mandiri memberikan penghargaan berupa uang pembinaan, piala, dan beasiswa kuliah. Para pemenang akan diundang dalam acara Awarding Ceremony Nusa Mandiri Kreasi 2023 yang akan diadakan pada Sabtu, 26 Agustus 2023,” tandasnya. (UMF)