Manajemen Data Di Era Digital Bagi Organisasi Kemasyarakatan Fatayat NU Kota Tangerang

Dosen Universitas Nusa Mandiri Beri Pelatihan
Dosen Universitas Nusa Mandiri Beri Pelatihan

Tangerang, NusamandiriNews–Dalam era digital saat ini, manajemen data telah menjadi kunci utama dalam mencapai keberhasilan organisasi. Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang pesat, berdampak pada organisasi kemasyarakatan Fatayat di Kota Tangerang menghadapi tantangan untuk memanfaatkan data secara efektif untuk mendukung misi dan tujuan mereka.

Data, sebagai aset yang berharga, dapat digunakan untuk mengambil keputusan yang lebih baik, meningkatkan efisiensi operasional, dan menciptakan inovasi yang berdampak positif bagi masyarakat. Namun, pengelolaan data yang efektif memerlukan pemahaman yang mendalam tentang bagaimana mengumpulkan, menyimpan, menganalisis, dan menggunakan data secara etis dan bertanggung jawab.

Baca juga: Dosen UNM Beri Pelatihan Komputer Pada Anggota Fatayat NU Ciledug

Manajemen Data Di Era Digital

Dosen Universitas Nusa mandiri (UNM) Fakultas Teknologi Informasi program studi (Prodi) Informatika menyelenggarakan pengabdian masyarakat secara online dengan target peserta pengabdian masyarakat ialah Organisasi kemasyarakatan Fatayat NU di Kota Tangerang, Sekretariat Fatayat NU kota Tangerang berlokasi di Jl Dr Cipto Mangunkusumo, Gg H Ripuh RT 001/RW 011 No 13, Paninggilan Utara, Ciledug, Tangerang, Banten. Kegiatan ini mengambil tema Manajemen Data Pada Era Digital Bagi Organisasi Kemasyarakatan Fatayat NU Kota Tangerang. Acara yang dilaksanakan pada Sabtu 4 Mei 2024, dimana kegiatan ini merupakan salah satu bentuk tri dharma perguruan tinggi para dosen.

Pengabdian masyarakat pada Semester Genap 2023-2024 ini melibatkan 4 dosen Prodi Informatika Fakultas Teknologi Informasi dengan ketua Ruhul Amin, tutor Bakhtiar Rifai dengan anggota Normah, Susafa’ati serta melibatkan mahasiswa dari Prodi Informatika yaitu Luthfi Zainul Arifin, Yosua Haryanto Marbun dan M Nur Fauzi.

Ruhul Amin sebagai ketua mengatakan salah satu bentuk tri dharma perguruan tinggi para dosen yakni dengan melaksanakan pengabdian masyarakat.

“Pengabdian masyarakat ini membahas peran penting dalam mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di era digital ini, harus memiliki kemampuan untuk mengelola data dengan cara yang efektif dan bertanggung jawab,” jelas Ruhul.

Baca juga: Agar Penyimpanan Efektif dan Efisien, Kader PKK Ragunan Ikuti Pelatihan Arsip Digital

Pelatihan “Manajemen Data Pada Era Digital” dirancang untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan yang diperlukan kepada anggota organisasi untuk memanfaatkan data sebagai aset strategis.

Sementara itu, Bakhtiar Rifai selaku tutor menyatakan untuk meningkatkan kesadaran dan keterampilan anggota organisasi dalam manajemen data, termasuk pemahaman tentang pentingnya data sebagai aset, teknik dan alat untuk mengelola data secara efektif, serta bagaimana menggunakan data untuk mendukung keputusan strategis dan operasional.

“Dengan pelatihan ini anggota Fatayat NU Kota Tangerang, sebagai mitra dapat mengimplementasikan penggunaan teknologi digital dalam operasional organisasi, seperti sistem manajemen data, mengembangkan sistem yang efisien untuk pengumpulan, penyimpanan dan pengelolaan data, yang memungkinkan akses data yang cepat dan mudah,” paparnya. (UMF)