Jakarta, NusamandiriNews–Program Studi (prodi) Informatika Universitas Nusa Mandiri (UNM) sukses menyelenggarakan seminar “Future Ready: Langkah Menuju Karier di Dunia Digital” pada Kamis 24 Oktober 2024. Acara yang digelar di Aula UNM Kampus Margonda dengan menghadirkan Elan Suherlan sebagai pembicara utama.
Ia merupakan alumni Universitas Nusa Mandiri juga sebagai Founder ADINESIA & CEO PT Indostrorage Solusi Teknologi, serta Co-Founder & CTO PT Nashta Global Utama.
Tren Teknologi Masa Depan
Kehadiran narasumber menjadi inspirasi bagi mahasiswa yang hadir. Seminar ini dimoderatori oleh Sidik, dengan peserta yang terdiri dari mahasiswa dari prodi informatika.
Elan membahas tren teknologi masa depan yang akan mengubah wajah industri, seperti AI, cloud computing, dan big data.
Baca juga: Kasih Pengetahuan Mendalam Pada Mahasiswa, Prodi Informatika Akan Gelar Workshop AI
“Seminar ini menjadi momentum penting bagi mahasiswa untuk memahami teknologi yang berkembang pesat dan bagaimana mempersiapkan diri menjadi profesional di era digital,” katanya. (UMF)
Leave a Reply