Menu

Mode Gelap
Universitas Nusa Mandiri Raih Klasterisasi Utama: Pengakuan atas Kinerja Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UNM Beri Penghargaan Inovasi Pada Mahasiswa dan Alumni Berprestasi UNM Terima Penghargaan Apresiasi Penggabungan Perguruan Tinggi Tahun 2021 Manfaat Teknologi Untuk Ketahui Kepribadian dan Kecerdasan Pada Anak Sarah, Mahasiswa UNM yang Aktif Kuliah Sambil Berbisnis UNM Gelar Pembekalan Internal Program Kampus Mengajar Angkatan 3 Tahun 2022

Berita

NIC dan Startup Center Universitas Nusa Mandiri Akan Gelar Innovation Festival dan Pitching Startup di JIF 2024

badge-check


					Innovation Festival dan Pitching Startup di JIF 2024 Perbesar

Innovation Festival dan Pitching Startup di JIF 2024

Jakarta, NusamandiriNews–Nusa Mandiri Innovation Center (NIC) bersama Nusa Mandiri Startup Center akan menyelenggarakan kegiatan spektakuler bertajuk Innovation Festival dan Pitching Startup. Acara ini menjadi salah satu rangkaian unggulan dalam Job Career & Internship Festival (JIF) 2024 yang digagas oleh Nusa Mandiri Career Center (NCC). Kegiatan ini dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 7 Desember 2024, di Universitas Nusa Mandiri (UNM) Kampus Margonda.

Fitra Septia Nugraha selaku kepala Nusa Mandiri Innovation Center (NIC) mengatakan bahwa Innovation Festival akan menghadirkan berbagai karya inovatif dari mahasiswa terbaik Universitas Nusa Mandiri.

Baca juga: JIF Nusamandiri Berikan Kesempatan Kerja yang Luas Bagi Pencaker

Innovation Festival dan Pitching Startup di JIF 2024

“Para mahasiswa ini akan memiliki kesempatan emas untuk mempresentasikan ide-ide kreatif mereka dalam sesi pitching di hadapan para investor, di mana total investasi yang ditawarkan mencapai 1.000 dollar,” jelasnya dalam rilis yang diterima, Jumat (15/11).

Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini dapat menjadi platform yang efektif untuk menjembatani mahasiswa dengan dunia bisnis dan mendorong semangat kewirausahaan serta inovasi di kalangan akademisi.

“Selain sesi pitching, acara ini juga akan diramaikan dengan Entrepreneur Festival yang menampilkan beragam produk usaha kreatif hasil karya mahasiswa,” ujarnya.

Pengunjung dapat menikmati berbagai produk unik dan inovatif sekaligus mengapresiasi semangat wirausaha para peserta. Tak ketinggalan, acara akan dimeriahkan dengan penampilan musik langsung (live music performance), menambah suasana semarak dan menghibur bagi para pengunjung.

Baca juga: Entrepreneur Fest Pada Job and Internship Festival 2024, Ajang Kolaborasi Mahasiswa dan Pengusaha Muda di UNM Kampus Margonda

“Dengan menggabungkan semangat inovasi, kewirausahaan, dan hiburan, Innovation Festival dan Pitching Startup diharapkan menjadi momentum penting untuk menginspirasi dan memotivasi generasi muda dalam mengembangkan potensi mereka,” ungkapnya.

Para mahasiswa, investor, dan pelaku industri diundang untuk menghadiri acara ini dan menyaksikan gebrakan inovasi baru dari talenta-talenta muda berbakat.

Informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran dan jadwal lengkap kegiatan dapat diakses melalui media sosial @inovasinusamandiri dan @nusamandiri_jif.

Jangan lewatkan kesempatan ini untuk menjadi saksi perkembangan inovasi dan kewirausahaan di Universitas Nusa Mandiri! (UMF)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Prodi Bisnis Digital: Jurusan Kuliah Paling Dicari in This Economy

24 Oktober 2025 - 13:56 WIB

UNM Tantang Mahasiswa BJU Jadi Game Changer di Era Digital

24 Oktober 2025 - 13:21 WIB

Mahasiswa BJU Jadi Game Changer

BJU UNM Jadi Motor Penggerak Inovasi Mahasiswa

24 Oktober 2025 - 12:58 WIB

Motor Penggerak Inovasi Mahasiswa

Mahasiswi UNM Ini Juara Data, Jago Bela Diri, dan Bintang Monolog

24 Oktober 2025 - 12:42 WIB

Mahasiswi UNM Ini Juara Data

Dari Kode ke Kick! Mahasiswa Universitas Nusa Mandiri Taklukkan PON Beladiri 2025

24 Oktober 2025 - 12:08 WIB

Mahasiswa Universitas Nusa Mandiri Taklukkan PON Beladiri 2025
Sedang Tren di Berita