Menu

Mode Gelap
Universitas Nusa Mandiri Raih Klasterisasi Utama: Pengakuan atas Kinerja Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UNM Beri Penghargaan Inovasi Pada Mahasiswa dan Alumni Berprestasi UNM Terima Penghargaan Apresiasi Penggabungan Perguruan Tinggi Tahun 2021 Manfaat Teknologi Untuk Ketahui Kepribadian dan Kecerdasan Pada Anak Sarah, Mahasiswa UNM yang Aktif Kuliah Sambil Berbisnis UNM Gelar Pembekalan Internal Program Kampus Mengajar Angkatan 3 Tahun 2022

Berita

Kuliah Umum UNM Buka Wawasan Mahasiswa Jadi Pemimpin Digital Kreatif

badge-check


					Kuliah Umum UNM Buka Wawasan Mahasiswa Jadi Pemimpin Digital Kreatif Perbesar

NusamandiriNews, Depok – Program Studi Bisnis Digital Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) sukses menggelar kegiatan Kuliah Umum bertajuk “Mempersiapkan Generasi Pemimpin Digital”, pada Kamis (6/11) di Aula Universitas Nusa Mandiri Kampus Margonda. Kegiatan ini diikuti oleh mahasiswa semester 1, 3, dan 5 dari Program Studi Bisnis Digital.

Kuliah umum menghadirkan Rezky Maulana, seorang Content Creator sekaligus pemilik Resky Management, sebagai narasumber utama. Acara dipandu oleh Widi Astuti selaku moderator, serta dihadiri oleh Lia Mazia, Ketua Program Studi Bisnis Digital, beserta jajaran dosen dan staf Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Nusa Mandiri.

Baca juga: UNM Siapkan Generasi Pemimpin Digital Lewat Kuliah Umum Inspiratif

Kuliah Umum UNM Buka Wawasan Mahasiswa

Dalam sesi inspiratifnya, Rezky Maulana membagikan perjalanan karier dan pengalamannya dalam membangun personal branding, strategi kepemimpinan, serta menghadapi tantangan dunia digital yang berubah cepat. Ia menekankan bahwa kreativitas, konsistensi, dan kemampuan beradaptasi menjadi kunci sukses dalam membangun eksistensi di era digital.

“Di dunia digital, yang paling penting bukan siapa yang paling pintar, tapi siapa yang paling konsisten dan mampu berinovasi,” ujar Rezky.

Kuliah umum ini bertujuan membekali mahasiswa agar memahami dan mampu mengimplementasikan strategi branding, penjualan digital, dan kepemimpinan berbasis inovasi.

Dalam sambutannya, Lia Mazia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen Program Studi Bisnis Digital dalam menyiapkan mahasiswa menjadi generasi unggul di dunia industri digital.

“Kami ingin mahasiswa tidak hanya memahami teori, tetapi juga belajar langsung dari praktisi yang sudah sukses. Dari kampus, mereka harus menyiapkan diri untuk menjadi pemimpin digital yang kreatif dan adaptif,” jelasnya dalam rilis yang diterima, pada Jumat (7/11).

Baca juga:Universitas Nusa Mandiri Cetak Pemimpin Digital Masa Depan Lewat Program Unggulan IEP 3+1

Sebagai Kampus Digital Bisnis, Universitas Nusa Mandiri memiliki visi untuk mencetak lulusan yang siap menghadapi dunia kerja berbasis teknologi melalui berbagai program inovatif, salah satunya Internship Experience Program (IEP) 3+1.

“Program unggulan ini mengintegrasikan tiga tahun pembelajaran akademik dengan satu tahun pengalaman magang industri, sehingga mahasiswa dapat mengasah keterampilan praktis sekaligus memahami dinamika dunia profesional secara langsung,” ungkapnya.

Melalui kegiatan ini, diharapkan mahasiswa Program Studi Bisnis Digital Universitas Nusa Mandiri semakin termotivasi untuk terus belajar, berinovasi, dan menumbuhkan jiwa kepemimpinan digital yang relevan dengan kebutuhan industri modern.

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Mahasiswa UNM Guncang Dunia Digital Lewat Ngrekso Digital

7 November 2025 - 16:39 WIB

Mahasiswa UNM Guncang Dunia Digital

Mahasiswi UNM Ciptakan Sun Studio, Solusi Branding Cerdas bagi UMKM Digital

7 November 2025 - 16:26 WIB

Mahasiswi UNM Ciptakan Sun Studio

Bemz Farm, Startup Mahasiswa UNM yang Ubah Telur Jadi Bisnis Digital Bernilai Tinggi

7 November 2025 - 15:51 WIB

Bemz Farm, Startup Mahasiswa UNM

BOOST Batch 1 Bukti UNM Serius Cetak Pengusaha Muda Digital

7 November 2025 - 15:17 WIB

UNM Serius Cetak Pengusaha Muda Digital

Mahasiswa UNM Pamer Ide Bisnis Cerdas di BOOST Batch 1

7 November 2025 - 14:57 WIB

Pamer Ide Bisnis Cerdas di BOOST Batch 1
Sedang Tren di Berita