Dalam masa pengenalan kampus terhadap Mahasiswa baru, STMIK Nusa Mandiri telah melakukan rangkaian kegiatan, kegiatan itu bertujuan agar mahasiswa baru mengenal kampus luar dalam, meskipun masih dalam keadaan pandemic Nusa Mandiri berusaha memperkenalkan kampus kepada mahasiswa baru, mulai dari sarana prasarana, kehidupan akademik dan non akademik, hingga pengenalan ormawa yang baru akan di laksanakan pekan ini.
STMIK Nusa Mandiri akan mengenalkan Organisasi Mahasiswa yang terdapat di STMIK Nusa Mandiri secara online, Sabtu, 03 Oktober 2020 akan menjadi hari dimana Ormawa akan memperkanalkan masing-masing dari identitas dan kegiatan mereka, kegiata ini juga akan menjadi ajang promosi untuk menarik minat mahasiswa STMIK Nusa Mandiri khususnya Mahasiswa baru.
Extravaganza Ormawa adalah tajuk dari kegiatan pengenalan ormawa terhadap mahasiswa baru, hal ini selaras dengan kegiatan yang akan mereka jalankan, dimana kegiatan ini akan menjadi hari dimana mereka berkesempatan menunjukan dan meperkenalkan Ormawa, Himpunan maupun UKM mereka masing-masing. Terdapat 10 Ormawa di STMIK Nusa Mandiri, sehingga dapat menjadi pilihan bagi mahasiswa/I STMIK Nusa Mandiri sebagai pendamping dalam menempuh masa perkuliahan di STMIK Nusa Mandiri.