Jakarta, NusamandiriNews–Pemanfaatan google form untuk kader PKK kelurahan Ragunan. Google form merupakan sebuah layanan google yang bisa digunakan untuk membuat survey secara online guna mengumpulkan informasi untuk pendataan. Pengelolaan data berbasis digital perlu diterapkan untuk mempermudah pengumpulan dan pengeloalaan data.
Gerakan Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) merupakan organisasi kemasyarakatan yang memberdayakan wanita untuk turut berpartisipasi dalam pembangunan negara. Peran PKK dalam membantu pemerintah desa dan kelurahan, mampu meningkatkan kesejahteraan demi terwujudnya keluarga yang berbudaya, sejahtera, maju, mandiri dan harmonis. Sebagai suatu organisasi di masyarakat tentunya harus memiliki pengelolaan data yang baik, baik data kader, data kegiatan maupun data lainnya. Pengelolaan data memiliki peran penting bagi kehidupan suatu organisasi di masayarakat, khususnya lingkungan pemerintahan desa dan kelurahan.
Baca juga: Pengabdian Masyarakat Dosen UNM Dapat Dukungan Lurah Ragunan
Pemanfaatan Google Form
Dosen Universitas Nusa Mandiri (UNM) Program Studi (Prodi) Teknik Informatika, peduli pada masyarakat dengan memberikan workshop tentang pemanfaatan aplikasi google form untuk mempermudah pengumpulan dan pengelolaan data di era digital ini. Bentuk kepedulian ini, diwujudkan dalam sebuah kegiatan pengabdian masyarakat (PM) sebagai tanggung jawab dosen untuk memenuhi tri dharma perguruan tinggi. Kegiatan ini dilaksanakan secara daring melalui zoom, dalam bentuk penyuluhan penggunaan google form bagi para pengurus dan kader dasawisma PKK Kelurahan Ragunan Jakarta Selatan pada Sabtu, (9/10) pukul 09.00-12.00 WIB, peserta para kader PKK Kelurahan Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
Acara dibuka oleh Tyas Setyorini selaku ketua pelaksana kegiatan, tutor oleh Syaifur Rahmatullah, diikuti tiga dosen prodi Teknik Informatika Universitas Nusa Mandiri (UNM) yang terdiri dari Achmad Rifai, M.Kom,Sita Anggraeni dan Oky Kurniawan, serta lima orang mahasiswa yaitu Mohamad Soleh, Agung Kresna bayu,Ersand Indra, Andhika Gautama, dan Syafiq Khoiri Rajab.
Syaifur Rahmatullah mengatakan aplikasi google form adalah layanan dari google yang memungkinkan bagi ibu PKK untuk membuat survey, tanya jawab dengan fitur formulir online yang bisa dikustomisasi sesuai dengan kebutuhan.
“Jadi para kader PKK kelurahan Ragunan bisa mendapatkan jawaban secara langsung dari audiens yang mengikuti survei dari Google form,” ujarnya.
Baca juga: Pemanfaatan Media Sosial Untuk Raih Keuntungan
Selanjtunya imbuhnya google form biasa digunakan untuk beberapa hal seperti membuat kuisioner , membuat quick count pendapat, membuat fomulir pendaftaan online, kemudian mengelolanya dan masih banyak lagi.
“Penggunaan google form tentunya memiliki banyak peran penting dan sangat membantu bagi organisasi ibu PKK kelurahan Ragunan di era digital masa kini,” tutupnya. (UMF)
Leave a Reply