Jakarta, NusamandiriNews— Virus Covid-19 banyak menyebabkan dampak negatif. Perlahan-lahan kegiatan masyarakat dibatasi, terlebih kegiatan yang berkaitan dengan interaksi sosial. Semakin lama dampak dari Virus ini juga semakin kita rasakan dalam hal perekonomian, banyak yang terkena PHK dan bisnis yang mulai mengalami kerugian dimana-mana.
Banyak orang yang berusaha bertahan dimasa-masa sulit ini. Bantuan dari beberapa instansi sampai harus ikut berperan serta dalam membantu pemulihan ekonomi, terutama pemenuhan kebutuhan pangan pada masyarakat yang benar-benar membutuhkan.
Baca juga: Mahasiswa KKN Edukasi Pentingnya Vaksin
Mahasiswa KKN Beri Santunan Sembako
Mahasiswa Universitas Nusa Mandiri (UNM) ikut berperan aktif dalam membantu masyarakat yang membutuhkan. Kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang memgusung tema “Bakti Sosial Dalam Rangka Pemenuhan Kebutuhan Ekonomi Akibat Dampak Covid-19”.
Mahasiswa UNM melakukan kegiatan, dengan turun tangan secara langsung kepada salah satu Yayasan Panti Asuhan Yatim Dan Dhuafa di cabang Jatikramat pada Selasa (24/5) sampai Rabu (26/5).
Kegiatan KKN berlangsung dengan tetap mematuhi protokol kesehatan dan memastikan yang mengikuti kegiatan sudah mendapatkan Vaksin Covid-19.
Baca juga: Mahasiswa KKN UNM Edukasi Bahaya Judi Online
Mahasiswa KKN UNM sangat bersyukur masih bisa berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.
“Meskipun tidak banyak yang kita berikan tetapi bagi mereka hal tersebut benar-benar bermanfaat,” ujar salah satu mahasiswa peserta KKN.
Leave a Reply