HIMMA Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM)

Sertijab HIMMA
Sertijab HIMMA

Depok, NusamandiriNews–HIMMA (Himpunan Mahasiswa Manajemen) Program Studi (Prodi) Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) Universitas Nusa Mandiri (UNM) menggelar kegiatan sertijab (serah terima jabatan) dari kepengurusan yang lama periode 2022-2023 ke pengurus baru periode 2024. Kegiatan diadakan pada Senin 12 Februari pukul 15.00 WIB di Universitas Nusa Mandiri Kampus Margonda.

Kegiatan diawali dengan sambutan oleh ketua program studi (kaprodi) Manajemen, Instianti Elyana yang menekankan pentingnya kolaborasi, inovasi, dan kebersamaan dalam setiap langkah yang kita ambil.

Baca juga: Ketok Palu! Himpunan Mahasiswa Manajemen Nobatkan Sang Ketua

Sertijab HIMMA

“Prodi Manajemen dan HIMMA bukan hanya tentang prestasi individual, tetapi tentang bagaimana kita dapat saling mendukung dan membangun satu sama lain untuk mencapai visi dan misi bersama,” tegas Elyana.

Elyana menyampaikan dengan penyerahan dari kepengurusan yang lama yakni tim Adam Hidayah ke pengurusan yang baru yakni tim Muhammad Rizky Maulana, HIMMA Prodi Manajemen ini diharapkan bisa sebagai wadah yang inklusif, kreatif, dan progresif bagi setiap anggotanya.

Baca juga: Pentingnya Berorganisasi Bagi Mahasiswa

“Dan dengan semangat gotong royong juga semangat kebersamaan akan dapat mencapai tujuan yang lebih besar dan membanggakan,” harapan Elyana.

Sementara itu, Rizki sebagai ketua HIMMA kepengurusan baru mengajak anggota HIMMA semua untuk terus berkomitmen dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab kita masing-masing demi kemajuan bersama.

“Mari kita berusaha keras, berpikir kreatif dan selalu bersyukur atas segala kesempatan yang diberikan kepada HIMMA,” ujarnya. (UMF)