Menu

Mode Gelap
Universitas Nusa Mandiri Raih Klasterisasi Utama: Pengakuan atas Kinerja Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UNM Beri Penghargaan Inovasi Pada Mahasiswa dan Alumni Berprestasi UNM Terima Penghargaan Apresiasi Penggabungan Perguruan Tinggi Tahun 2021 Manfaat Teknologi Untuk Ketahui Kepribadian dan Kecerdasan Pada Anak Sarah, Mahasiswa UNM yang Aktif Kuliah Sambil Berbisnis UNM Gelar Pembekalan Internal Program Kampus Mengajar Angkatan 3 Tahun 2022

Berita

Dukung Mahasiswa Ikuti P2MW, Universitas Nusa Mandiri Adakan Koordinasi dan Pembekalan

badge-check


					Koordinasi dan Pembekalan P2MW Perbesar

Koordinasi dan Pembekalan P2MW

Jakarta, NusamandiriNews–Tahun 2024, mahasiswa Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) kembali mendapatkan pendanaan kewirausahaan pada Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW). Universitas Nusa Mandiri melalui Nusa Mandiri Entrepreneur Center (NEC) mengadakan Koordinasi dan Pembekalan kepada mahasiswa pemenang program P2MW 2024. Kegiatan dilaksanakan pada Rabu 14 Mei 2024 secara daring dengan dihadiri oleh ketua Program Studi Bisnis Digital, Lia Mazia dan Kepala Nusa Mandiri Entrepreneur Center (NEC) Maruloh serta mahasiswa pemenang pendanaan Program P2MW 2024, Adelia dan Tim.

Mahasiswa Universitas Nusa Mandiri yang lolos sebagai penerima bantuan P2MW 2024 yakni Adelia Rizki Nur Azizah sebagai ketua tim dengan anggota tim Aisyah, Fildzah Nurdima dan Nurlia Febrianti. Keempatnya merupakan mahasiswa Program Studi Bisnis Digital Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Nusa Mandiri, dengan merek dagang Arna Décor.

Baca juga: Dukung Program BELMAWA, Universitas Nusa Mandiri Ikuti BimTek P2MW 2024

Program Pembinaan Mahasiswa Wirausaha (P2MW)

Pada kesempatan ini, Lia Mazia dalam sambutannya mengucapkan selamat kepada mahasiswa yang telah mendapatkan pendanaan, ia juga merasa bangga dengan prestasi mahasiswa Program Studi Bisnis Digital.

“Saya sangat bangga mahasiswa Program Studi Bisnis Digital mampu memenangkan pendanaan program P2MW 2024. Saya berharap ini akan menjadi inspirasi dan motivasi mahasiswa lain khususnya mahasiswa Program Studi Bisnis Digital dan umumnya mahasiswa Universitas Nusa Mandiri untuk mendapatkan dana hibah yang sama,” ungkap Lia.

Sementara itu, kepala Nusa Mandiri Entrepreneur Center (NEC), Maruloh mengatakan program ini bertujuan untuk mendorong dan mencetak mahasiswa menjalankan dan mengembangkan wirausaha serta meningkatkan program kewirausahaan di perguruan tinggi.

Baca juga: Kampus Digital Bisnis UNM Sukses Sosialisaikan P2MW ke Mahasiswa

“Program Pembinaan Wirausaha Mahasiswa (P2MW) merupakan program yang dijalankan oleh Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Ditjen Diktiristek,” kata Maruloh dalam rilis yang diterima, Kamis (16/5).

Maruloh sebagai pendamping juga menerangkan apa yang harus dilakukan oleh tim dan menjelaskan timeline kegiatan P2MW agar tim mampu mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik.

“Inti dari pendanaan ini, nantinya bisnis yang dibuat dapat lebih berkembang dari sebelumnya. Artinya bisnisnya tidak hanya bisa Scale Up tapi juga mampu bertahan (sustainable) dan bisa bertahan lama,” tutupnya. (UMF)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Transformasi Digital Dimulai dari RW, UNM Hadirkan RW Smart Hub

5 November 2025 - 14:13 WIB

UNM Hadirkan RW Smart Hub

PKK Anyelir dan UNM Kolaborasi Wujudkan RW Cerdas

5 November 2025 - 13:51 WIB

PKK Anyelir dan UNM Kolaborasi

Mahasiswa UNM Bikin RW Smart Hub, Warga Jatiwaringin Siap Go Digital

5 November 2025 - 13:38 WIB

Mahasiswa UNM Bikin RW Smart Hub

UNM Hadirkan Kuliah Murah dan Program IEP 3+1 Siap Kerja

5 November 2025 - 10:00 WIB

UNM Hadirkan Kuliah Murah

Kuliah Murah, Kualitas Wah! UNM Buka Peluang Jadi Sarjana Digital Tanpa Beban Biaya

4 November 2025 - 16:45 WIB

Kuliah Murah, Kualitas Wah!
Sedang Tren di Berita