NusamandiriNews, Jakarta – Komitmen Universitas Nusa Mandiri (UNM), yang dikenal sebagai Kampus Digital Bisnis, dalam mendorong budaya akademik dan publikasi ilmiah kembali diwujudkan melalui kegiatan webinar bertajuk “Menulis Artikel Ilmiah untuk Publikasi di Jurnal Nasional”. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Fakultas Teknologi Informasi (FTI) pada Sabtu 5 Juli 2025, sebagai bagian dari program pengembangan kapasitas akademik bagi mahasiswa dan dosen.
Webinar ini menghadirkan Sri Hadianti, editor Jurnal Internasional Medintech yang telah berpengalaman dalam bidang publikasi ilmiah. Dalam sesi pemaparannya, Sri Hadianti membagikan berbagai strategi praktis dalam menulis artikel ilmiah yang memenuhi standar jurnal nasional, mulai dari teknik penyusunan struktur artikel, pemilihan topik yang relevan, cara memilih jurnal yang tepat, hingga memahami proses peer-review yang sering menjadi tantangan utama bagi penulis pemula.
Baca juga: Mahasiswa UNM Siap Kerja! Prodi Sistem Informasi Hadirkan Program Magang Dua Semester
FTI UNM Gelar Webinar Publikasi Ilmiah
“Menulis artikel ilmiah bukan hanya soal akademik, tetapi juga kontribusi nyata dalam pengembangan ilmu pengetahuan. Kuncinya adalah konsistensi, ketelitian, dan memahami karakteristik jurnal yang dituju,” ungkap Sri, narasumber utama dalam webinar ini.
Acara ini dipandu oleh Titin Kristiana, dosen tetap di lingkungan FTI UNM, yang bertindak sebagai moderator. Berkat pengalamannya dalam bidang akademik, diskusi berjalan dinamis dan interaktif, dengan banyak peserta yang aktif bertanya seputar kendala teknis maupun strategi publikasi.
Webinar ini diikuti oleh puluhan mahasiswa, dosen, dan peneliti lintas program studi di lingkungan FTI. Kegiatan ini mendapat apresiasi positif karena tidak hanya memberikan wawasan teoretis, tetapi juga mendorong semangat menulis dan mempublikasikan hasil penelitian secara sistematis.
Ketua Program Studi Sistem Informasi UNM, Sukmawati Anggraeni Putri menyambut baik kegiatan ini dan menekankan pentingnya literasi publikasi ilmiah di kalangan sivitas akademika.
“Kegiatan ini sangat penting untuk membangun budaya akademik yang kuat. Kami ingin mahasiswa dan dosen tidak hanya fokus pada tugas dan penelitian, tetapi juga pada bagaimana hasil tersebut dapat disebarluaskan secara ilmiah melalui jurnal berkualitas,” ungkapnya dalam keterangan rilis, pada Senin (8/7).
Ia menambahkan bahwa publikasi ilmiah merupakan bagian penting dalam pengembangan reputasi akademik dan kontribusi terhadap pemecahan masalah nyata di masyarakat, terutama di era digital saat ini.
“Melalui kegiatan ini, Universitas Nusa Mandiri kembali menegaskan peran strategisnya sebagai Kampus Digital Bisnis dalam mencetak akademisi dan praktisi yang produktif, kompeten, dan siap bersaing secara nasional maupun global melalui karya ilmiah yang berdampak,” tutupnya.