Prodi Informatika UNM Gelar FGD Dosen Pembimbing

Prodi Informatika
Prodi Informatika

Jakarta, NusamandiriNews–Prodi Informatika Universitas Nusa Mandiri (UNM) menggelar FGD dosen pembimbing dalam rangka meningkatkan mutu luaran skripsi mahasiswa, pada Kamis (31/03).

Diskusi diawali dengan pemaparan evaluasi hasil bimbingan periode sebelumnya dan hasil sertifikasi dosen pembimbing dilanjut dengan pembahasan topik outline skripsi dan luarannya.

Baca juga: Yuk, Cari Tahu Perbedaan Prodi Informatika dan Sistem Informasi

Prodi Informatika UNM

Anton selaku dekan Fakultas Teknologi Informasi (FTI)  mengatakan bahwa pertemuan ini bertujuan sebagai tanggapan dan solusi dari evaluasi proses bimbingan periode sebelumnya.

“Pada gelaran FGD dosen pembimbing ini juga disampaikan prosedur bimbingan skripsi periode 2022-1 yang akan dijalani oleh dosen pembimbing,” katanya dalam rilis yang diterima, Jumat (1/4).

Sementara itu, Arfhan Prasetyo selaku ketua prodi Informatika menyampaikan bahwa luaran dari skripsi mahasiswa berupa HKI dan artikel yang dipublikasi pada jurnal harus ditingkatkan mutunya.

Baca juga: Kamu Harus Tahu, Inilah Keistimewaan Jurusan Informatika

“Sebagai dosen pembimbing memiliki kewajiban memberikan arahan dan motivasi mahasiswa agar mampu menghasilkan skripsi yang berkualitas. Maka dalam kesempatan ini, saya mengajak para dosen pembimbing mari bersama kita kawal mahasiswa untuk menyusun skripsi hingga menghasilkan luaran yang berkualitas,” tandasnya. (UMF)