Menu

Mode Gelap
Universitas Nusa Mandiri Raih Klasterisasi Utama: Pengakuan atas Kinerja Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat UNM Beri Penghargaan Inovasi Pada Mahasiswa dan Alumni Berprestasi UNM Terima Penghargaan Apresiasi Penggabungan Perguruan Tinggi Tahun 2021 Manfaat Teknologi Untuk Ketahui Kepribadian dan Kecerdasan Pada Anak Sarah, Mahasiswa UNM yang Aktif Kuliah Sambil Berbisnis UNM Gelar Pembekalan Internal Program Kampus Mengajar Angkatan 3 Tahun 2022

Pengabdian Masyarakat

Dosen Ilmu Komputer UNM Adakan Abdimas

badge-check


					Dosen Ilmu Komputer Lakukan Pengabdian Masyarakat Perbesar

Dosen Ilmu Komputer Lakukan Pengabdian Masyarakat

Bekasi, NusamandiriNews–Dosen dan mahasiswa/i S2 Ilmu Komputer Fakultas Teknologi Informasi Universitas Nusa Mandiri (UNM) kembali menyelenggarakan pengabdian masyarakat pada Yayasan Al Birru Indonesia Jaya, Bekasi. Kegiatan ini sebagai wujud tri dharma perguruan tinggi. Pengabdian masyarakat ini terlaksana dengan sukses pada Ahad (15/5) dengan tema “Pelatihan Optimalisasi Website Untuk Meningkatkan Kinerja Profesional Melalui Perencanaan (Planning Website) Pada Yayasan Al Birru Indonesia Jaya”.

Eni Heni Hermaliani, selaku tutor menggantikan Rifki Sadikin mengatakan bahwa abdimas merupakan serangkaian dari tema optimalisasi pengembangan website dari website yang dimiliki oleh yayasan.

Baca juga: Dosen Dan Mahasiswa Terjun Dalam Program Nusa Mandiri Berbagi Sebagai Pengabdian Pada Masyarakat

Ia menyampaikan bahwa ketika akan dilakukan pengembangan website maka langkah awal yang perlu dikuatkan adalah melakukan perencanaan yang merupakan hal penting dalam membangun website.

“Karena tanpa perencanaan yang matang tentu hasil bisa jadi salah sasaran dan tidak memuaskan pembaca online,” ujar Eni Heni yang juga selaku ketua tim dosen pada kegiatan pengabdian masyarakat ini.

Perlu diketahui, lanjutnya menjelaskan bahwa website dapat dikatakan juga sebagai aset, karena didalamnya terdapat investasi yang ditanamkan.

“Maka pembuatan website harus dilakukan dengan profesional sesuai tahapannya agar dapat optimal dalam kinerjanya,” terangnya.

Baca juga: Anggota Karang Taruna Antusias Belajar Personal Branding Bersama UNM

Ia menambahkan sebelum masuk pada tahapan perencanaan harus dipahami dulu tahap persiapan (preparation) meliputi menetapkan tujuan, menentukan sasaran, fitur dan spesifikasi, serta konten.

“Sedangkan dalam perencanaan untuk pengembangan website yang ada perlu merekonstruksi kembali perihal membuat page layout, menentukan fasilitas website, menentukan rancangan tampilan, membuat mock-up, membuat struktur konten,” tutupnya. (UMF)

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

Mahasiswa UNM Kenalkan Teknologi AI ke Siswa SMP, Wujudkan Literasi Digital Sejak Dini

11 November 2025 - 12:28 WIB

Mahasiswa UNM Kenalkan Teknologi AI

Tingkatkan Kreativitas Digital, Remaja IKRAR Margonda Ikuti Workshop Canva di Universitas Nusa Mandiri

6 November 2025 - 10:44 WIB

Dosen UNM Tingkatkan Keterampilan Digital Remaja IKRAR 007 Lewat Pelatihan AI untuk Konten Affiliate Marketing

6 November 2025 - 10:33 WIB

Bikin Konten Profesional Tanpa Biaya? UNM Ajarkan Strateginya ke Komunitas Madaris JIC

4 November 2025 - 16:33 WIB

UNM Ajarkan Strateginya ke Komunitas Madaris JIC

UNM Latih Pemuda Masjid Kuasai ChatGPT dan Suno untuk Dakwah Digital di Era AI

4 November 2025 - 11:58 WIB

UNM Latih Pemuda Masjid Kuasai ChatGPT
Sedang Tren di Berita