Webinar Prodi Sistem Informasi Sukses Digelar

Webinar Prodi Sistem Informasi
Webinar Prodi Sistem Informasi

Jakarta, NusamandiriNews–Program studi Sistem Informasi Universitas Nusa Mandiri (UNM) mengadakan kegiatan webinar berjudul “Trend and Opportunity UI-UX in Digital Era”. Kegiatan ini berlangsung lancar  secara daring pada Selasa (7/6) pukul 09.00-11.45 WIB.

Moderator pada kegiatan webinar ini, Popon Handayani selaku dosen program studi (prodi) Sistem Informasi UNM. Webinar ini menghadirkan dua narasumber yakni direktur PT Indostorage Teknologi Solusi, Elan Suherlan dan Diki selaku IT dari PT Indostorage Teknologi Solusi.

Baca juga: Prodi Sistem Informasi Sukses Gelar Webinar Menulis Artikel Ilmiah

Webinar Prodi Sistem Informasi

Elan Suherlan dalam webinar ini menyampaikan materi dengan tema trend dari UI-UX di dunia teknologi.

“Begitu maraknya pembuatan sebuah produk berbentuk aplikasi namun tidak melihat konsep dari user interface dan user experience. Alhasil produk mereka ditinggalkan oleh para pengguna,” jelas Elan dalam materi yang disampaikan.

Sesi selanjutnya, Diki sebagai narasumber kedua memaparkan bahwa suksesnya sebuah produk itu tergantung dari UI-UX.

Baca juga: UNM Sukses Gelar Webinar dan Penandatanganan MoU Dengan AIDI

“Sebagai designer harus mampu melihat dari sisi kebutuhan pengguna, baik itu mengimplementasikan sebuah aplikasi, maupun tampilan yang menarik. Sehingga pengguna akan betah menggunakan aplikasi yang dibuat oleh desaigner,” terangnya. (UMF)