Depok, NuamandiriNews–Program Studi Manajemen menggelar kegiatan pengabdian masyarakat bertema “Mengelola Keuangan untuk Cerdas Finansial di Era Digital: Pemanfaatan Aplikasi untuk Manajemen Keuangan Pribadi Bagi Anak Yatim RW 05, 06, dan 07 Depok”. Kegiatan yang berlangsung pada 22 Maret 2025 diadakan secara offline bertempat di Universitas Nusa Mandiri (UNM) Kampus Margonda pada pukul 15.00 WIB sd selesai.
Acara ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada anak-anak yatim di wilayah tersebut mengenai pengelolaan keuangan pribadi menggunakan aplikasi digital yang relevan. Kegiatan ini menghadirkan narasumber yang kompeten di bidangnya, yaitu Sri Rusiyati dan anggota Instianti Elyana serta Ati Chandrasari V.
Baca juga: Prodi Manajemen FEB UNM Siapkan Perkuliahan Genap 2024/2025 Usai Evaluasi Semester Gasal
Dosen Program Studi Manajemen Gelar Kegiatan PkM
Rusi memberikan pengetahuan dan pengalaman dalam pengelolaan keuangan yang efektif dan efisien di era digital, dengan penekanan khusus pada penggunaan aplikasi untuk memudahkan manajemen keuangan pribadi.
“Di era digital yang semakin maju ini, penting bagi kita untuk dapat memanfaatkan teknologi dalam mengelola keuangan dengan bijak. Apalagi bagi anak-anak yatim yang memiliki keterbatasan dalam hal finansial, pemahaman tentang pengelolaan keuangan sejak dini sangat krusial,” ujar Sri Rusiyati.
Pada kesempatan ini, Instianti Elyana menambahkan dengan aplikasi keuangan yang mudah diakses, kami berharap para peserta dapat lebih cerdas dalam merencanakan dan mengelola keuangan pribadi mereka, agar dapat memanfaatkan setiap peluang yang ada untuk kesejahteraan mereka di masa depan.
“Melalui kegiatan ini, diharapkan para peserta dapat memperoleh pemahaman yang lebih baik tentang pentingnya pengelolaan keuangan yang bijak, serta memperoleh keterampilan untuk menggunakan aplikasi keuangan yang dapat mendukung pengelolaan keuangan mereka secara efektif,” paparnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif dalam meningkatkan kesejahteraan keuangan keluarga anak-anak yatim di wilayah tersebut. Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, Program Studi Manajemen berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan masyarakat melalui edukasi dan pelatihan yang relevan, guna menciptakan individu yang lebih cerdas finansial di era digital. (UMF)