Universitas Nusa Mandiri Gelar Acara Pisah Sambut Program MSIB 6 – MSIB 7

Pisah Sambut Program MSIB 6 – MSIB 7
Pisah Sambut Program MSIB 6 – MSIB 7

Jakarta, NusamandiriNews–Universitas Nusa Mandiri (UNM) sukses mengadakan kegiatan pisah sambut Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat (MSIB) Angkatan 6 dan 7 pada Jumat, 13 September 2024. Event Pisah Sambut ini mengusung tema “Ignite Your Potential, Let It Shine So Bright”.

Acara berlangsung secara daring pada pukul 14:00 WIB ini dihadiri oleh Wakil Rektor I Bidang Akademik, Dr Nita Merlina dan menghadirkan narasumber Kepala MBKM Universitas Nusa Mandiri yang juga sebagai Kepala LPPP (Lembaga Pengembangan Pendidikan dan Pembelajaran) di Universitas Nusa Mandiri yaitu Nurmalasari.

Baca juga: Roda Berputar, Universitas Nusa Mandiri Akan Buat Acara Pisah Sambut MSIB 6 – MSIB 7

Pisah Sambut Program MSIB 6 – MSIB 7

Nurmalasari menyampaikan Materi Program MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka) Universitas Nusa mandiri dan kebijakan-kebijakan internal Perguruan Tinggi termasuk kebijakan konversi SKS Matakuliah serta materi pembekalan untuk Pelaksanaan Magang dan Studi Independen Bersertifikat dan Dokumentasi MSIB 7 Tahun 2024.

“Melalui Program MSIB 7 ini mahasiswa dapat meningkatkan potensi diri untuk menjadikan diri masing-masing penuh dengan hard skill dan soft skill sebagai bekal lulus nanti. Acara ini juga menjadi momentum penting untuk memberikan apresiasi kepada mahasiswa yang telah sukses menyelesaikan Program MSIB Angkatan 6, sekaligus menyambut mahasiswa yang akan memulai perjalanan mereka di MSIB Angkatan 7,” kata Nurmalasari.

Sebanyak kurang lebih 50 mahasiswa hadir dalam acara ini terdiri dari alumni MSIB 6 dan Mahasiswa yang baru lolos di Program MSIB 7.

Sementara itu,  Dr Nita Merlina Wakil Rektor I Bidang Akademik UNM dalam sambutannya mengatakan bahwa acara ini merupakan wujud penghargaan kepada mahasiswa yang telah menunjukkan dedikasi mereka dalam Program MSIB baik MSIB 6 maupun MSIB 7.

Baca juga: Pisah Sambut MSIB 5 – MSIB 6, Berproses Meraih Sukses

“Kami berharap pengalaman, keterampilan, dan pengetahuan yang diperoleh dapat menjadi bekal berharga untuk menghadapi tantangan dunia kerja di masa depan. Selamat atas capaian 29 mahasiswa yang lolos MSIB 7, dan juga kepada Sembilan (9) Mahasiswa yang lolos pada Program Digitalent Kominfo, semoga dengan adanya mahasiswa yang masuk dan diterima pada Program MSIB 7 sebagai babak baru dalam perjalanan akademik kalian, manfaatkan kesempatan yang baik ini untuk belajar langsung, mengukir prestasi,” ungkap Dr Nita.

Dr Nita berpesan pada seluruh peserta untuk selalu menjaga etika, perilaku, dan nama baik almamater dimanapun berada.

“Universitas Nusa Mandiri senantiasa mendukung penuh pelaksanaan Program MSIB sebagai bagian dari komitmen dalam mencetak generasi muda yang siap menghadapi tantangan dunia kerja dan berkontribusi positif bagi masyarakat sekitar,” tutupnya. (UMF)