Depok, NusamandiriNews–Untuk meramaikan suasana bulan Ramadhan 1443 H, Universitas Nusa Mandiri (UNM) kampus Margonda adakan kegiatan dengan tema “Nurani Memberi Negeri”. Kegiatan ini berupa bakti sosial bersama anak-anak yatim dan berbagi ilmu dengan remaja masjid DKM Al Ihsan RW 07 Kelurahan Pondok Cina.
Acara yang penuh berkah ini akan dilakasanakan pada Sabtu (16/4), mulai pukul 15.30 WIB sampai waktu berbuka dengan para peserta.
Baca juga: UNM Kampus Damai Siap Gelar Nurani Memberi Negeri
UNM Kampus Margonda
Andry Maulana selaku kepala kampus Universitas Nusa Mandiri (UNM) kampus Margonda dan narasumber acara menyampaikan kegiatan berbagi ini akan memberikan materi tentang sosialisasi penggunaan media sosial untuk dakwah.
“Mengingat penggunaan sosial media saat ini sangat dipergunakan dengan begitu diharapkan para remaja masjid dapat memanfaatkan sosial media untuk penyaluran dakwah islam dengan lebih luas kepada masyarakat,” jelasnya dalam rilis yang diterima, Kamis (14/4).
Sedangkan, katanya menjelaskan kegiatan bakti sosial akan berupa santunan pada anak yatim dengan target peserta sebanyak 30 anak.
“Peserta yang hadir adalah anak-anak yatim lingkungan sekitar kampus. Selain donasi kegiatan ini juga mengajak pada anak-anak yatiim berbuka puasa bersama dengan dosen-dosen Universitas Nusa Mandiri kampus Margonda,” imbuhnya.
Baca juga: Berbagi Pembelajaran Kreatif dan Menarik Lewat Webinar Guru Digital
Ia pun berharap dengan mengadakan kegiatan ini kampus dapat menciptakan keberkahan bersama dengan memberikan kontribusi yang baik kepada masyarakat sekitar.
“Semoga kegiatan ini dapat menciptakan keberkahan bersama dan memberi manfaat pada masyarakat lingkungan sekitar kampus khususnya Universitas Nusa Mandiri (UNM) kampus Margonda,” tutupnya. (UMF)
Leave a Reply