JAKARTA, NusamandiriNews–Suksesnya Kampus Digital Bisnis Universitas Nusa Mandiri (UNM) dalam menyelenggarakan kegiatan 2022 International Conference on Information Technology Research and Innovation (ICITRI) pada Kamis (10/11) menjadi dasar dilaksanakannya kegiatan Webinar Empowering Community with Advanced Technologies to Support Digital Transformation in The Post-Pandemic Era. Artikel-artikel accepted pada kegiatan ICITRI 2022 telah berhasil publish pada laman https://ieeexplore.ieee.org/xpl/conhome/9970201/proceeding, pada Kamis (8/12).
Kegiatan Webinar Empowering Community with Advanced Technologies to Support Digital Transformation in The Post-Pandemic Era ini diselenggarakan pada Sabtu (17/12) pukul 08.00 s/d 10.00 WIB secara virtual.
Baca juga: Komunitas Ilmiah Mahasiswa, Student Branch Nusa Mandiri Sukses Gelar Abstract Competition
LPPM Kampus Digital Bisnis UNM Sukses Gelar Webinar
Andi Saryoko selaku ketua LPPM Universitas Nusa Mandiri (UNM) mengatakan webinar ini merupakan salah satu wadah para peneliti untuk berbagi pengetahuan dan penelitian di bidang Ilmu Komputer dan Informasi serta menyediakan platform bagi para peneliti dan praktisi baik dari akademisi maupun industri untuk bertemu dan berbagi perkembangan mutakhir penelitian Ilmu Komputer dan Informasi.
“Selain itu webinar ini juga merupakan bagian dari kegiatan seminar hasil penelitian dan pengabdian kepada masyarakat di lingkungan Universitas Nusa Mandiri (UNM) dan menjadi salah satu kegiatan yang diselenggarakan oleh IEEE Computational Intelligence Society Indonesia Chapter,” katanya dalam rilis yang diterima, Rabu (21/12).
Ia menyampaikan pada webinar kali ini menghadirkan dua pemateri yang salah satunya merupakan Best Paper pada kegiatan ICITRI 2022 yaitu Ayu Peraiyantika dari Universitas Jenderal Achmad Yani dan pemateri kedua merupakah peraih Hibah Abdimas Kemdikbudristek tahun anggaran 2022 yaitu Ani Yoraeni yang merupakan dosen Universitas Nusa Mandiri (UNM).
Baca juga: Program Nurani Memberi Negeri, UNM Adakan Program Memberi Kasih
Sementara itu, Prof Dr Dwiza Riana selaku Rektor Universitas Nusa Mandiri (UNM) menyampaikan kegiatan webinar ini telah terlaksana dengan baik dan penuh antusias dari banyak perserta.
“Semoga webinar ini dapat berhasil menjadi wadah sharing diskusi terkait penelitian dan pengabdian pada masyarakat yang dapat mengatasi permasalahan di masyarakat, khususnya penelitian dan PkM yang dilakukan oleh para narasumber kegiatan ini untuk seluruh peserta webinar,” tutupnya. (UMF)
Leave a Reply